Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2020

Membiasakan Kebiasaan Baik Pada Anak

Gambar
Oleh : Bunda Vanila Menanamkan kebiasaan baik ketika anak masih kecil akan membentuk karakter anak ketika mereka dewasa. Banyak sekali kebiasaan baik yang bisa diajarkan kepada anak, namun sebaiknya mulai dari hal baik yang sederhana terlebih dahulu. Tidak serta merta membuahkan hasil karena dalam penerapannya butuh keteladanan dan usaha yang terus menerus dari kedua orang tua.  Orang tua bisa mengajarkan pembiasaan sederhana kepada anak seperti membuang sampah pada tempatnya, mencium tangan kedua orang tua ketika hendak pergi, makan dengan tangan kanan, gosok gigi sebelum tidur, berdoa sebelum tidur, mengajak anak membaca buku, ikut shalat berjamaah bagi anak laki-laki, mengucapkan kata tolong, meminta maaf, mengucap terima kasih dan masih banyak lagi kebiasaan baik yang bisa diterapkan. Setelah anak terbiasa untuk melakukan hal sederhana yang baik, maka perlahan akan tumbuh kecintaannya terhadap apa yang sudah menjadi kebiasaan anak dan kebiasaan itu akan melekat pada dir

Kepercayaan Diri Pada Anak

Gambar
Sebagian anak merasa minder atau bahkan takut menemui orang lain. Mereka tidak mau berbicara atau pun berperilaku seperti biasanya, nampak malu dan sedih.  Hal ini sering kali disebabkan oleh lemahnya kepercayaan diri, hilangnya rasa tenang yang justru mengakibatkan anak menjadi korban bullying. Maka ada baiknya kita pahami apa saja sebab lemahnya kepercayaan diri pada anak. Sejumlah faktor diantaranya: 💫 Orang tua sering melarang dan mencela anak, hal ini menimbulkan perasaan resah dan mengurangi kepercayaan dirinya. Cerderung ragu berbuat karena takut disalahkan. 💫 Terlalu sering membantu anak dan memenuhi segala keperluannya, sehingga anak menjadi bergantung dengan orang lain, kepercayaan diri dan kemandirian pun tidak berkembang. 💫 Orang tua membanding bandingkan anak dengan yang lain meskipun maksudnya untuk mendorong anak belajar. Hal ini umumnya memberikan hasil yang berlawanan, mengendurkan semangat anak dan menjadikan anak pesimis dengan kemampuannya. 💫 Orang tua berlebiha